Gorontalo.WahanaNews.co, Bone Bolango - Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, meraih prestasi gemilang untuk kedua kalinya. Penghargaan bergengsi Piala Adipura tahun 2023 kembali disematkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia kepada Kabupaten ini. Ini merupakan pencapaian luar biasa setelah sebelumnya meraih penghargaan serupa pada tahun 2017.
Dilansir melalui ANTARA, Selasa (5/3/2024) Piala Adipura tersebut diterima oleh Bupati Bone Bolango Merlan S. Uloli di Gedung Manggala Wanabakti Kementerian LHK, Jakarta.
Baca Juga:
Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, DLH Rokan Hilir Bakal Arak Piala Adipura
"Kebersihan dan keindahan tata kota menjadi salah satu fokus Pemerintah Kabupaten Bone Bolango," ucap Bupati Merlan.
Ia menjelaskan, pada awal pemerintahan nya bersama mantan Bupati Hamim Pou hal tersebut sudah dilakukan secara konsisten. Ia mengatur jam kerja para petugas kebersihan sebagai langkah awal menata lingkungan dan membagi menjadi dua shift, yaitu pukul 05.00-09.00 Wita dan sore hari pukul 15.00-17.00 Wita.
Merlan pun terjun langsung untuk melakukan pembersihan lingkungan bersama para petugas, jajaran pemerintah dan masyarakat.
Baca Juga:
Raih Adipura 2023 untuk Rokan Hilir, Bupati Apresiasi Kinerja Kadis LH
Ia menaruh perhatian besar untuk keindahan daerah itu, selain membersihkan lingkungan, Merlan menanam pohon aliander dan berbagai bunga di sejumlah ruas jalan.
Pencapaian Adipura tahun 2023 tersebut tertera pada surat undangan Nomor : UN.13/PSLBJ/PAS/PLB.0/2/2024 dari Direktorat Jenderal Pengelolaan Sampah Limbah dan Bahan Berbahaya dan Beracun Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Pertanahan dan Perhubungan (DLHPP) Bone Bolango Kusno mengkonfirmasi sesuai pemberitahuan surat undangan Dirjen Pengelolaan Sampah dan B3, Kementerian LHK bahwa Piala Adipura diterima langsung oleh Bupati Bone Bolango Merlan S. Uloli.
[Redaktur: Patria Simorangkir]