Gorontalo. WahanaNews.co - Sebagai salah satu langkah melestarikan lingkungan yang berkontribusi dalam mewujudkan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah dan Gorontalo (UID Suluttenggo) melakukan kegiatan bersih-bersih pantai (Beach Clean Up).
Mengusung tema BUMN Environmental Movement, puluhan milenial PLN pun terlibat dalam kegiatan Beach Clean Up yang diinisiasi oleh Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan dilaksanakan di Pantai Los Malalayang, Manado pada (25/08).
Baca Juga:
Urgensi Krisis Iklim, ALPERKLINAS Apresiasi Keseriusan Pemerintah Wujudkan Transisi Energi Bersih
General Manager PLN UID Suluttenggo, J.A Ari Dartomo mengatakan keterlibatan PLN dalam kegiatan BUMN Environmental Movement dilakukan sebagai wujud komitmen dalam mengatasi permasalahan pencemaran daerah pesisir dan pantai. Melalui kegiatan tersebut PLN dan sejumlah BUMN lainnya yang terlibat juga membangun awareness masyarakat untuk bersama sama peduli lingkungan.
"Tak hanya kali ini saja PLN melakukan kegiatan serupa. Selaras dengan prinsip keberlanjutan, di setiap langkah operasional perusahaan PLN melibatkan seluruh pegawai serta masyarakat pelanggan untuk berperan dalam menjaga kelestarian lingkungan," kata Dartomo.
Untuk menjaga kawasan pesisir pantai misalnya, PLN Suluttenggo telah rutin melakukan penanaman mangrove di beberapa titik penanaman yang tersebar di wilayah Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah hingga Gorontalo.
Baca Juga:
Di COP29, PLN Perluas Kolaborasi Pendanaan Wujudkan Target 75 GW Pembangkit EBT 2030
"Dalam menghadapi krisis perubahan iklim di berbagai belahan dunia. PLN secara konsisten melakukan berbagai upaya pelestarian lingkungan. Kami juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk meningkatkan kesadaran dalam menjaga lingkungan secara berkelanjutan," pungkas Dartomo.
Keterlibatan PLN dalam program BUMN Environmental Movement kali ini juga tidak hanya dapat membantu melestarikan lingkungan tetapi juga mampu menjangkau manfaat terhadap berbagai elemen mulai dari komunitas pecinta lingkungan, kelompok masyarakat, karang taruna hingga komunitas bank sampah.
Berbagai informasi dan sejumlah berita terkait komitmen nyata PLN dalam menjaga lingkungan dapat diakses langsung pada menu PLN Magazine di aplikasi PLN Mobile. Aplikasi PLN Mobile dapat diunduh secara gratis dari Play Store untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna iPhone.[ss]