WahanaNews-Gorontalo| Musyawarah Wilayah (Muswil) ke- IV Ormas Pemuda Pancasila (PP) digelar di Hotel Aston, Rabu (23/11/2022).
Meski sempat diwarnai aksi saling interupsi yang memanas dari para anggota PP, forum tetap berjalan lancar sampai akhir.
Baca Juga:
Rakerwil Pemuda Pancasila Kalsel Tegaskan Dukungan Penuh untuk Muhidin dan Hasnur
Pada Muswil IV yang dihadiri langsung oleh Sekjen PP, Arif Rahman menyepakati Afandy Laya sebagai Ketua Terpilih PP Wilayah Gorontalo.
“Secara aklamasi saya tetapkan saudara Afandy Laya sebagai Ketua PP Gorontalo,” kata Arif Rahman saat membacakan surat keputusan.
Sementara usai dipercaya memimpin PP Gorontalo, Afandy Laya menjelaskan ia akan melakukan reformasi kelembagaan.
Baca Juga:
Soal Pencopotan Khenoki Waruwu sebagai Ketua MPO PP Nias Barat, Era Era Hia Bilang Begini
“Agar Pemuda Pancasila citranya lebih baik lagi dimata masyarakat,” kata pria yang akrab disapa Haji Pepen itu.
Ia juga menegaskan akan merangkul seluruh perbedaan yang selama ini menjadi salah satu sandungan soliditas Pemuda Pancasila.
“Mau dari warna apa, kuning, merah, hijau, biru pokoknya akan kita rangkul sama-sama membawa organisasi ini lebih baik tanpa sekat,” tegasnya.
Terakhir, ia memiliki tekad untuk menggelar konsolidasi akbar bagi seluruh anggota PP Gorontalo.
“Seluruh pengurus MPC akan kita panggil untuk konsolidasi sekaligus apel akbar dan kita akan mengundang Ketua MPN PP,” pungkasnya.
Selain dihadiri Sekretaris Jenderal PP Arif Rahman, acara ini dihadiri unsur Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila lainnya, yakni Achmad Ridwan, Yassir Arafat, Dwi, Boy, Benny Wijaya, Oktoriman Badar, dan Budi. [ss]