Gorontalo.WahanaNews.co, Kota Gorontalo - Untuk mempertegas komitmen dalam memperkuat ekosistem digital di Indonesia, pada 4-6 November lalu, Telkomsel menjalin kerja sama strategis yang ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) bersama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bone Bolango, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Gorontalo, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Gorontalo, Universitas Negeri Gorontalo, dan Universitas Ichsan Gorontalo.
Acara penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dihadiri para pejabat terkait yakni Andrian Anjar, Kepala Dinas Pendidikan Kebudayaan Kab. Bone Bolango, beserta para Kepala Sekolah, Dr. Lukman Kasim, - Kepala Dinas Pendidikan Kebudayaan Kota Gorontalo beserta para Kepala Sekolah, Drs. Titianto Pauweni, - Kepala Dinas Pendidikan Kebudayaan Kab. Gorontalo beserta para Kepala Sekolah, Dr. Ir. Muhammad Muchtar- Dekan Fakultas Pertanian Univ. Negeri Gorontalo - Dr. Abdul Gaffar La Tjokke, - Rektor Universitas Ichsan Gorontalo dan Dr. Sofyan Abdullah, - Rektor Universitas Gorontalo.
Baca Juga:
Bawaslu Jakarta Barat Minta Ormas Aktif Mengawasi Tahapan Pelaksanaan Pilkada DKI Jakarta
Dari pihak Telkomsel, Muharlis - Vice President Consumer Business Area Pamasuka, Godo Intan - General Manager Mobile Segment GTM Area Pamasuka, Eureka Meliala - General Manager Consumer Business Growth and Analytics Area Pamasuka, Kuntum Wahyudi - General Manager Consumer Business Region Sulawesi dan Andi Reza - Manager Mobile GTM Regional Sulawesi.
[Redaktur: Patria Simorangkir]