"Kondisi jalan nasional di Gorontalo itu baik tapi baru sekitar 45 persen secara nasional, untuk itu saya punya visi misi di tahun 2024 untuk jalan nasional di Gorontalo mencapai 80 persen lebih baik," ungkap Agung.
Beberapa paket peningkatan konektivitas jalan daerah terdiri dari preservasi jalan ruas Runi Hemeto (Pongongaila-Buhu) sepanjang 5,25 kilometer dan preservasi jalan ruas Mulyonegoro Karya Mukti 5,5 kilometer. Masing-masing membutuhkan biaya penanganan sebesar Rp25 miliar dan Rp29,1 miliar.
Baca Juga:
Kasus Guru Mesum dengan Siswi MAN Gorontalo, Kemenag Pastikan Berikan Sanksi Berat
Selanjutnya preservasi jalan ruas SP tiga Trans Polohungo-Langge sepanjang 7,00 kilometer dan preservasi jalan ruas Pongongaila-Tumba Ayumolingo 4,225 kilometer. Biaya penanganan masing-masing membutuhkan Rp45,5 miliar dan Rp16,8 miliar.[ss]