Gorontalo.WahanaNews.co, Kabupaten Gorontalo - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, Sandiaga Salahudin Uno, menetapkan Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo, sebagai Kabupaten Kreatif Nasional.
Hal tersebut diungkapkan Sandiaga Uno pada kegiatan Kabupaten/Kota (KaTa) Kreatif yang digelar di gedung Kasmat Lahay, Limboto, Kabupaten Gorontalo, Selasa (27/2/2024).
Baca Juga:
9 Gagasan Pemuda untuk Majukan Sumatera Utara: Buku "Pemuda Bersama Bobby Nasution"
"Karena sudah ditetapkan menjadi Kabupaten Kreatif secara nasional, langkah selanjutnya mengajukan Kabupaten Gorontalo sebagai Kabupaten Kreatif versi UNESCO," ucap Sandiaga Uno.
Ia mengapresiasi sikap progresif Pemerintah Kabupaten Gorontalo setelah pada tahun 2018 silam telah membawa subsektor kuliner yang diakui sebagai lokomotif Kabupaten Kreatif.
Sandiaga mengatakan, melalui sinergisme dan kolaborasi dengan Bupati serta pemerintah, produk-produk dan karya kreatif dari kabupaten itu dapat dikenal lebih luas, bahkan hingga ke mancanegara.
Baca Juga:
Kota Kediri Terpilih Jadi Proyek Percontohan Festival Olahraga Masyarakat Desa Wisata 2024
"Bukan hanya kuliner dan fesyen, tetapi termasuk desa-desa wisata. Di mana salah satunya telah menjadi desa wisata terbaik di Indonesia tahun 2021, yaitu desa wisata Religi Bubohu," ucap Menteri Pariwisata.
Sandiaga berharap, geliat sektor pariwisata di Kabupaten Gorontalo mampu menyumbangkan kebangkitan ekonomi daerah dan nasional.
Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menyambut gembira Kabupaten Gorontalo sebagai Kabupaten Kreatif Nasional, atau nomor dua setelah Kota Singkawang di Kalimantan Barat.